Jun 26, 2014

UNIKNYA PERBEDAAN WAKTU PUASA DI BELAHAN DUNIA


Pernahkah tersirat di hati kita saat sedang menjalani puasa Ramadhan saat kesabaran kita di uji dengan lamanya waktu berbuka atau terasa singkat sekali batas sahur? Tapi pernahkah kita berpikir di belahan dunia lain banyak imigran dari Indonesia yang harus lebih bersabar ketika waktu puasanya lebih lama lagi bahkan sampai ±20 jam. Nah apa yang menyebabkan waktu tersebut berbeda ya tentu Perputaran Bumi dalam mengelilingi matahari tidaklah lurus melainkan miring. Hal ini menyebabkan dalam waktu tertentu (Maret-September), negara-negara di belahan bumi utara menerima cahaya matahari lebih lama dari yang di selatan, dan di waktu yang lain (Oktober Februari) negara-negara di belahan bumi selatan menerima cahaya matahari lebih lama dari yang di utara). Berikut waktu puasa yang ada di Negara-Negara lain :

  • · Casey Station, Antartika: imsak pukul 6:30 pagi dan berbuka puasa pada pukul 15:48 sore (Berpuasa selama 9 jam 18 menit)
  • · Perth (Australia Barat): imsak pukul 5:42 dan berbuka puasa pada pukul 17:41 (Berpuasa selama 11 jam 59 menit)
  • · Jakarta, Indonesia : imsak pukul 4:52 dan berbuka puasa pada pukul 17:55 (Berpuasa selama 13 jam 3 menit)
  • · Mekkah, Arab Saudi: imsak pukul 4:31 dan berbuka pada pukul 19:01 (Berpuasa selama 14 jam 30 menit)
  • · Tokyo, Jepang: imsak pukul 3:11 dan berbuka pada pukul 18:47 (Berpuasa selama 15 jam 36 menit)
  • · New York di Amerika Serikat: imsak pukul 4:25 dan berbuka pada pukul 20:12 (Berpuasa selama 15 jam 47 menit_
  • · London, Inggris: imsak pukul 2:45 dini hari dan berbuka pada pukul 20:50 malam (Berpuasa selama 18 jam 5 menit)
  • Provideniya, di Rusia: imsak pukul 1:46 dini hari dan berbuka puasa pada pukul 21:43 malam, (Berpuasa selama 19 jam 57 menit).

Jadi nggak ada alasankan ketika kita mengeluh lamanya waktu puasa karena di negara lain ada yang lebih lama lagi dibandingkan dinegara kita, walaupun ada juga waktu puasa dinegara lain relative singkat yakinlah semua ini sudah menjadi ketentuan dari Allah Swt. 

Ngomong-ngomong masalah waktu puasa ada juga perbedaan waktu puasa yang unik yaitu di dalam satu gedung yang waktu buka/sahurnya tidak sama. Mungkin kamu hanya bisa merasakannya di gedung ini. Khalifa Tower of Dubai atau Burj al-Khalifah bi Dubai ini memiliki keunikan tersendiri. Selain merupakan bangunan tertinggi di dunia, di gedung ini waktu berbuka puasa dan sahurnya berbeda-beda sesuai dengan ukuran ketinggiannya. Kementrian Urusan Islam dan Amal Sosial di Dubai mengatakan bahwa para penghuni gedung setinggi 829 meter ini untuk tidak berbuka atau sahur di waktu yang bersamaan. Kementrian bahkan memberikan jadwal imsakiyyat khusus bagi penghuni Khalifa Tower. Di jadwal tersebut dijelaskan jika penghuni lantai 1-80 berbuka pada pukul 19.00 waktu setempat, maka penghuni lantai 81-150 akan berbuka dua menit kemudian (pukul 19.02), sedangkan penghuni lantai 151-160 berbuka tiga menit berikutnya (pukul 19.05). Perbedaan waktu imsakiyyat di gedung ini sendiri disebabkan oleh jarak matahari ketika terbit dan tenggelam. Bagi tingkat paling bawah, matahari terbenam lebih awal, sementara bagi tingkat tertinggi lebih lambat lima menit. Sumber : yahoo&forum.kompas

Tags :

Join Twitter

Like Facebook

APP BAZMA FOR ANDROID

Copyrights © 2022 | All Rights Reserved | Bazma Asset 2
Copyrights © 2019 | All Rights Reserved | Bazma PHR Zona 4
Back to top