Sep 8, 2011

LAUNCHING EMPOWERING CENTRE DAN BERBUKA BERSAMA

| No comment
BAZMA kembali berbagi untuk dhuafa. dari 150 peserta & 130 penerima manfaat BAZMA pada tanggal 5 Agustus 2011. Pada kegiatan ini Bazma juga melauching suatu rumah yang dijadikan tempat untuk pemberdayaan ummat atau juga disebut dengan Empowering Centre (EC). EC ini bekerja sama dengan pihak Rumah Zakat dan disupport oleh PT. Pertamina EPRS Prabumulih. Dalam kegiatan ini Ketua Bazma Memberikan sambutan, dalam sambutannya Ketua Bazma H. Nazori S menyampaikan "Bahwa sekali lagi ini adalah upaya Pertamina untuk menjaga silatuhrami dan turut peduli kepada masyrakat disekitar jalur operasi Pertamina untuk kita bantu, melalui dana Zakat dari karyawan-karyawan Pertamina yang dikelolah khusus oleh Bazma bisa bermanfaat untuk program-program pemberdayaan ummat terlebih lagi yang ada di Empowering Centre. Dan Beliau juga menambahkan jadi untuk masyarakat agar kiranya tidak lagi berburuk sangka dengan PT. Pertamina dan agar menjaga asset Pertamina". Dalam launching dan buka bersama dengan dhu'afa ini juga dihadiri oleh Wakil Walikota Prabumulih Ir. Ridho Yahya yang memberikan sambutan "Terima kasih untuk Pertamina EP terkhusus Bazma telah peduli dengan masyrakat menengah kebawah dan mudah-mudahan ini menjadi semangat untuk kita memberantas kemiskinan". Setelah penandatangan MOU oleh beberapa pihak yang berkaitan dengan EC ini untuk dijadikan Rumah pemberdayaan Ummat dilanjutkan dengan pemberian bantuan secara simbolis berupa Beasiswa Ceria, Pemberian makanan tambahan, Bantuan Biaya Bersalin dan Bantuan Sarana Usaha kemudian acara ini ditutup dengan buka bersama dengan Tamu undangan serta para penerima manfaat yang sebelumnya mendengarkan Tausyah Agama oleh Ustadz Sajirun.

  • Berikut Kegiatan rutin yang bergulir di Empowering Centre. 
  1.  Bimbel Bahasa Inggris 
  2.  Klc 
  3.  Ta'lim 
  4.  Ayo Membaca 
  5.  Cerdas Temu Pakar 
  6.  Bimbel Matematika 
  7.  Kelas Tari Daerah 
  8.  Pelatihan Pembuatan Pupuk Kompas 
  9.  Pemberian Makanan Tambahan (PMT) 
  10.  Bioskop EC 
  11.  Kembalikan Senyum Anak Bangsa (KSAB) 
  12.  Layanan Sehat 

  • Penulis : Ruri Zazili 
  • Gambar : Pebriansyah
Tags :

No comments:

Post a Comment

Terima kasih atas komentar anda

Join Twitter

Like Facebook

APP BAZMA FOR ANDROID

Copyrights © 2022 | All Rights Reserved | Bazma Asset 2
Copyrights © 2019 | All Rights Reserved | Bazma PHR Zona 4
Back to top