

Pimpinan Ponpes Hidayatul Mubtadien yaitu
H. Solehan Makmun telah memohon bantuan kepada Bazma Asset 2 agar diberi bantuan
yang mereka perlukan saat ini. Menyikapi proposal tersebut akhirnya jajaran
pengurus Bazma Asset 2 mengabulkan permohonan tersebut, mengingat bantuan ini
sangat penting untuk menunjang kegiatan belajar mengajar mengaji.
Sebanyak 30 Al Qur'an beserta 20 lehar
senilai Rp 5.100.000 dari dana Infaq telah disalurkan Bazma Asset 2 ke Pondok
Pesantren tersebut dan langsung diterima Pimpinan Ponpes Hidayatul Mubtadien.
Beliau mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas bantuan yang telah
diberikan kepada Pondok Pesantren mereka tersebut seraya mendo'akan para
Muzzaki ataupun donatur dari Bazma Asset 2 agar dimurahkan rezeki dan selalu
diberi Allah SWT kesehatan serta ketentraman jiwa. Aamiin
No comments:
Post a Comment
Terima kasih atas komentar anda